- Open Trip Spesial Mei 2025 ada diskon 50K/pax Promo Sampai 30 April
Cuaca Karimunjawa
3.486x Artikel
Cek kondisi cuaca Karimunjawa merupakan sebuah keharusan sebelum anda melakukan petualangan ke Karimunjawa. Pasalnya, jika anda tanpa melakukan analisis yang tepat, ada kemungkinan besar acara liburan anda akan terganggu.
Seperti yang kita ketahui, Pulau Karimunjawa merupakan destinasi alam, sehingga kita juga harus bersahabat dengan alam. Menganalisis cuaca merupakan langkah yang tepat sebelum kamu berkunjung ke pulau karimunjawa.
Bersama situs ini, kami mengajak anda untuk memperhatikan cuaca sekaligus menganalisis kondisi alam di Pulau Karimunjawa. Bukan maksud kami melarang anda untuk beraktivitas di Karimunjawa, namun kami mengajak anda untuk melakukan proses satu langkah sebelum berkunjung ke destinasi.
Analisis Cuaca Karimunjawa
Daftar Isi
Berdasarkan hasil analisa kami selaku penduduk asli Karimunjawa terdapat bulan bulan tertentu yang baik untuk berkunjung ke Karimunjawa. Adapun bulan yang kami rekomendasikan untuk aktivitas liburan di Karimunjawa adalah : April, Mei, Juni, Juli, Agustus, September, November, dan Desember.
Bulan tersebut sangat kami rekomendasikan karena berdasarkan analisa cuaca dari tahun ke tahun.
Terdapat 2 bulan yang kurang kami rekomendasikan namun perlu waspada yakni bulan Januari. Bulan ini merupakan musim pancaroba atau peralihan musim kemarau ke musim hujan. Sehingga kami sarankan untuk waspada terhadap cuaca buruk dapat sewaktu waktu datang. Selanjutnya bulan Januari memiliki intensitas hujan yang sangat tinggi dan kurang baik untuk aktivitas liburan alam.
Terdapat bulan yang musti waspada seperti bulan Maret, karena kondisi alam yang tidak dapat kami tebak. Jikalau anda mengunjungi pada bulan ini, kami sarankan untuk cek alam secara continue.
Terdapat dua bulan yang memang tidak kami rekomendasikan sama sekali yakni, bulan Januari dan bulan Februari. Kedua bulan ini umumnya di perairan Karimunjawa intensitas hujan lebat dan disertai gelombang tinggi.
Kedua bulan tersebut memang sangat tidak kami rekomendasikan, namun cuaca yang memberikan adalah kuasa Allah, sehingga dapat memungkinkan jika analisis yang kami buat berbeda di lapangan.
Kami sarankan untuk berpetualangan menggunakan Biro perjalanan agar trip anda berjalan dengan aman dan nyaman. Hal ini melihat situasi dan kondisi dapat berubah dan apalagi jika anda backpacker sendiri dan sudah booking hotel otomatis tidak dapat di refund.
Tentu kejadian dan situasi tersebut sangat mengganggu aktivitas kita. Jadi kami sarankan untuk selalu waspada dan tanyakan detail kondisi di lapangan sebelum menyebrang.
BMKG Karimunjawa
Selain analisis cuaca berdasarkan pengamatan lapangan, kami juga menyampaikan hasil analisis BMKG Karimun Jawa. Data ini kami ambil berdasarkan keterbacaan dari Badan Meteorologi dan Geofisika Karimunjawa.
Biasanya yang menganalisis cuaca ini merupakan wilayahnya syahbandar. Dapat kami katakan tingkat keakuratannya mencapai 90%. Simak gambar berikut ini agar anda dapat memahami kondisi cuaca di Perairan Karimunjawa:
Bulan Terbaik LIburan di Karimunjawa
Berbicara mengenai waktu liburan terbaik ke pulau Karimunjawa sebenarnya tidak dapat kami pastikan. Namun, dapat kami perkirakan dari hasil pengamatan kami berdasarkan dari cuaca tahun sebelumnya.
Jika membahas waktu yang terbaik untuk mengikuti program open trip karimunjawa sebenarnya sangatlah simpel. Cukup di waktu kemarau panjang merupakan waktu terbaik. Pasalnya, dengan kemarau panjang, view laut dan airnya terlihat jernih.
Dengan cuaca yang tenang, kegiatan snorkeling anda jauh lebih nyaman. Kemarau yang panjang biasanya air laut kondisi surut sehingga anda mendapatkan momen di pulau Gosong, Pulau ini hanya muncul di saat kondisi air laut surut.
Berikut ini waktu yang paling baik untuk trip ke pulau karimunjawa. Kami tawarkan 7 bulan terbaik mulai dari Bulan Mei, juni, juli, Agustus, September, Oktober, November.
Nah itulah analisis cuaca yang dapat kami bagikan untuk anda sebagai bahan pertimbangan perjalanan anda menuju Karimunjawa. Agendakan sekarang juga liburan bersama keluarga anda. Dapatkan penawaran paket wisata karimunjawa dengan biaya terjangkau.
Mungkin Anda tertarik membaca artikel berikut ini.

Karimunjawa Jepara
Wisata Kepulauan Karimunjawa Jepara adalah pesona wisata taman laut yang menjadi primadona wisatawan lokal maupun mancanegara. Menurut legenda lokal, Karimunjawa ditemukan oleh Sunan Nyamplungan. Karena terlihat kremun-kremun atau kabur, akhirnya pulaunya berjuluk “Karimunjawa” hingga kini. Tumbuhan yang menjadi ciri khas Karimunjawa yaitu Dewadaru yan... selengkapnya

Pelabuhan Karimunjawa
Pelabuhan Karimunjawa menjadi salah satu pusat aktivitas ekonomi masyarakat yang tinggal di Pulau Karimunjawa. Pasalnya pelabuhan merupakan pusat lalu lintas perjalanan masuk wisatawan, dan logistik. Beberapa jenis kapal yang melayani penyeberangan Jepara ke Karimunjawa dan Semarang-Karimunjawa akan kami review pada artikel kali ini. Informasi ini wajib kamu... selengkapnya

Open Trip Paket Wisata Karimunjawa
Menikmati musim pekan liburan bersama keluarga di sebuah pulau dengan program open trip paket wisata karimunjawa. Pulau yang menawarkan keindahan destinasi, asri, lautan yang indah siap menghibur keluargamu. Konsultasikan biaya wisata karimun jawa, harga paket wisata karimunjawa, dan schedule wisata karimun jawa. Pulau Karimunjawa menjadi sebuah destinasi pr... selengkapnya
Kontak Kami
Apabila ada yang ditanyakan, silahkan hubungi kami melalui kontak di bawah ini.
-
Hotline
081328387221 -
Whatsapp
081328387221 -
Email
ekarimun@gmail.com